Hertha Berlin untuk sementara sukses merangkak ke peringkat kedua Bundesliga. Ini setelah Die Alte Dame berhasil menyungkurkan tuan rumah Hoffenheim dengan skor tipis 1-0. Bermain di kandang sendiri, Rhein-Neckar-Arena, Sabtu (25/4/2009) dinihar WIB, Hoffenheim mencoba mengakhiri rentetan hasil buruk di mana mereka tidak pernah menang selama 10 pertandingan berturut-turut. Sementara Hertha yang bertamu datang dengan motivasi ingin menembus zona kualifikasi Liga Champions.
Hoffenheim mengambil inisiatif serangan sejak awal pertandingan. Tim debutan yang mampu memuncaki paruh pertama klasemen Bundesliga ini mampu mengusai lini tengah dan mendominasi jalannya pertandingan. Namun kehandalan lini belakang Hertha mampu menahan serangan Hoffe. Hertha sendiri mencoba mengintip peluang dengan lebih banyak mengandalkan serangan balik. Sejumlah upaya yang dilakukan pemain Hoffenheim menemui jalan buntu karena penjaga gawang Hertha, Jaroslav Drobny, bermain cukup sigap di bawah mistar gawang. Malapetaka terjadi bagi tim tuan rumah di menit 41. Terlalu banyak menumpuk pemain di depan membuat serangan balik yang cepat dari Hertha menghukum Hoffe lewat Patrick Ebert. Mendapatkan umpan dari Marko Pantelic, Ebert berhasil menundukkan kiper Hoffenheim, Timo Hildebrand, dengan tembakan datar yang mengarah di tiang dekat. Kedudukan 1-0 ini bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, tim tuan rumah berupaya keras untuk mengejar ketertinggalan. Untuk lebih menambah serangan, gelandang Tobias Weis digantikan oleh Welington yang berposisi sebagai penyerang. Namun meski mampu mendikte tempo dan mengurung pertahanan Hertha, Hoffenheim sangat kesulitan untuk mencetak gol balasan. Pergantian kembali dilakukan Hoffe. Boubacar Sanogo yang masuk menggantikan Salim Teber pada menit 76 langsung mendapatkan peluang, namun sundulannya masih bisa diantipasi kiper Drobny. Peluang emas diperoleh penyerang Chinedu Obasi Ogbuke yang berhasil mendapatkan bola liar di kotak penalti. Sambil menjatuhkan diri, Ogbuke yang berada dalam posisi yang sangat dekat dengan kiper gagal menjebol gawang Hertha karena tembakannya menyamping tipis. Sampai peluit panjang dibunyikan, tidak ada gol yang tercipta di babak kedua. Hasil ini membawa koleksi poin Hertha bertambah jadi 55 dan berhak menduduki posisi kedua karena unggul satu poin dari Bayen Munich dan Hamburg SV yang akan memainkan pertandingannya hari ini dan besok.
Susunan pemain :
Hoffenheim: Hildebrand, Compper (Terazzino 84), Nilsson, Janker, Beck, Vorsah, Salihovic, Weis (Wellington 46), Ogbuke, Ba, Teber (Sanogo 76),
Hertha: Drobny, Simunic, Bergen, Cuffre (Nicu 17), Stein, Cicero, Kacar, Raffael, Piszcek (78), Patrick Ebert, Marko Pantelic (Chermiti 87).
Jumat, April 24, 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Tambahkan Komentarnya Disini Aja ....