Jumat, Mei 01, 2009
Ribery Ancam Tinggalkan Bayern
Walaupun berkali-kali membantah akan segera meninggalkan Bayern Munich, Franck Ribery kali ini memberi pernyataan yang lebih jelas tentang kemungkinan ia melakukan itu.
Dalam ucapannya yang dikutip harian terkenal Prancis L'Equipe, Kamis (30/4/2009), Ribery memberi syarat kepada Bayern supaya dirinya bertahan di Allianz Arena. Apa itu? Liga Champions.
Bintang berusia 26 tahun itu mencemaskan posisi Bayern di Bundesliga saat ini, yang masih berada di urutan tiga di bawah Wolfsburg dan Hertha Berlin, sedangkan kompetisi tersisa lima pekan.
"Akan sulit buatku untuk bertahan kalau kami gagal mencapai tujuan itu," tukas Ribery. "Itu kenapa klub ini harus, bagaimanapun caranya, finish paling tidak di peringkat dua."
Bayern tertinggal tiga poin dari pimpinan klasemen sementara, Wolfsburg. Raksasa Jerman ini baru saja mendepak pelatih Juergen Klinsmann dan menunjuk Juup Heynckess sebagai penggantinya sampai akhir musim.
"Kami harus memenangi liga ini," tambah Ribery. "Masih mungkin kok. Tapi prioritas klub dan pelatih adalah memastikan bahwa minimal kami runner up dan langsung masuk (babak utama) Liga Champions."
Bayern akhir pekan ini akan menghadapi tim nomor dua dari bawah, Borussia Moenchengladbach, di kandangnya sendiri.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Tambahkan Komentarnya Disini Aja ....