Jumat, April 24, 2009

MU Ikut Bidik Kaka?

Kaka (AFP/Attila Kisbenedek) Awal tahun ini Kaka santer diberitakan akan merapat ke Manchester City. Siapa sangka rival sekota City, Manchester United, juga tertarik mendapatkannya. Benarkah? Salah sorang sumber yang dekat dengan pemain terbaik dunia 2007 itu mengaku bahwa telah terjadi pertemuan antara MU dan Kaka. Pertemuan tersebut membicarakan kontrak personal di mana Kaka konon akan mendapat gaji 35 juta poundsterling (Rp 551,8 miliar) per tahun. "Itu merupakan pertemuan yang sangat positif meskipun tidak menghasilkan persetujuan apapun," tutur sumber tersebut kepada The Sun, Sabtu (25/4). "Kaka menginginkan kontrak lima tahun dengan gaji 135 ribu pounds per pekan. Dia sangat berhasrat untuk bergabung dengan United dan angka sebesar itu berada dalam jangkauan MU. Terserah pada mereka sekarang," tambahnya. Pertemuan itu tidak membicarakan tentang biaya transfer namun AC Milan sebagai pemilik Kaka menginginkan tidak kurang dari 70 juta pounds dari penjualan pemain bintangnya ini. Pertanyaannya sekarang adalah bagaimana 'Setan Merah' sanggup membayar angka tersebut. Apakah mereka akan menjual Cristiano Ronaldo musim panas ini ke Real Madrid? Sebelum ini, Kaka telah menyatakan kekagumannya pada United. "Mereka memiliki beberapa pemain bintang, seperti (Ryan) Giggs, (Paul) Scholes dan terutama Wayne Rooney," ujar sang sumber menirukan pemain 27 tahun itu. "Salah satu sahabat dekatku, Anderson juga berada di sana. Mereka adalah juara Inggris dan Eropa. Sebuah klub yang hebat. Bagaimana bisa mengucapkan tidak?" kata dia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tambahkan Komentarnya Disini Aja ....