Kapten Real Madrid Raul Gonzalez menegaskan bahwa timnya tidak mengenal kata menyerah dan bertekad akan menekuk Barcelona ketika kedua tim saling berduel akhir pekan nanti. Laga antara Madrid itu memang masih digelar lima hari lagi. Namun kubu Madrid sudah 'panas' sejak sekarang menyambut laga yang bisa menentukan bagaimana akhir cerita Liga Spanyol musim ini. Madrid masih berada di tangga kedua klasemen sementara dengan poin 78, tertinggal empat poin dari Barcelona yang bertahta di posisi teratas. Kemenangan atas Barca akan membuat jarak poin hanya menjadi satu. Itu artinya, kesempatan untuk perebutan gelar juara antara kedua tim menjadi semakin sengit karena setelah El Clasico masih ada empat laga yang tersisa. "Sabtu esok, kami akan bermain dan bekerja keras seperti apa yang telah kami lakukan sebelumnya. Tampil di Stadion Santiago Bernabeu akan mendongkrak performa kami ketika melawan Barcelona. Itu sudah jelas," seru Raul kepada AS, seperti diberitakan Goal.
Raul mengakui bahwa sang rival juga tengah dalam penampilan puncak. "Tidak ada satu pun yang membantah bahwa Barca bermain dengan sangat baik. Namun penampilan mereka juga turut memacu kinerja kami," tukas pemain bernomor punggung tujuh ini. Pemain asli Madrid ini menegaskan bahwa timnya tidak akan menyerah hingga akhir musim. "Ketika seseorang bermain bagi Real Madrid, mereka paham bahwa di tim ini kata 'menyerah' sudah dihapuskan. Bila di akhir musim kami juara atau gagal, kami tidak tahu."
"Yang jelas suporter harus merasa bangga kepada kami. Kepercayaan yang mereka berikan memungkinkan kami untuk bangkit dan mengubah keadaan," tutup pemain berusia 31 tahun ini.
Selasa, April 28, 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Tambahkan Komentarnya Disini Aja ....