Selasa, April 28, 2009
Heynckes Bidik Tiket Grup Liga Champions
Pelatih sementara Bayern Munich, Jupp Heynckes, membidik satu tiket lolos langsung ke Liga Champions. Ia percaya bahwa itulah satu-satunya jalan untuk menyelamatkan musim penuh bencana ini.
Heynckes ditunjuh Bayern untuk menggantikan Juergen Klinsmann yang dipecat. Klinsi meninggalkan posisi yang tidak terlalu buruk; tetapi berada di peringkat tiga klasemen jelas bukan tempat pantas bagi klub sekelas mereka.
Merebut minimal posisi dua alias lolos langsung ke fase grup Liga Champions adalah target wajib Bayern. Bila tidak, maka niscaya klub Bavaria itu akan terjebak dalam kesulitan keuangan yang serius.
"Tujuan kami adalah harus lolos langsung ke Liga Champions. Saya bisa membantu tim dengan pengalaman saya dan pengetahuan saya dalam menghadapi situasi seperti ini," ujar Heynckes seperti dikutip Reuters.
Bayern saat ini berada di peringkat tiga dengan 54 angka, cuma tertinggal tiga poin dari Wolfsburg yang memuncaki klasemen. Bagaimanapun, Heynckes memilih untuk tidak langsung menjadikan titel jawara sebagai bidikan utama.
"Kami tidak boleh berpikir tentang gelar juara. Biarkan orang lain yang membicarakannya," imbuh pelatih yang kini berusia 63 tahun itu.
Heynckes barangkali sedang merendah. Selain karena selisih poin yang cukup dekat, Heynckes juga bukan orang baru di Bayern. Ia pernah melatih FC Hollywood pada 1987-1991 dengan prestasi dua kali juara Bundesliga.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Tambahkan Komentarnya Disini Aja ....