Kamis, April 30, 2009

Giliran Wasit yang 'Diserang' Barca

Barca (Reuters)Ada satu "terdakwa" lagi yang dituding oleh Barca terkait kegagalan mereka menekuk Chelsea. Bila sebelumnya permainan bertahan lawan yang dituding, kini giliran wasit yang mendapat kritik. Barcelona ditahan Chelsea 0-0 dalam semifnal leg pertama Liga Champions yang digelar di Camp Nou Rabu (29/4/2009) dinihari WIB. Hasil ini membuat perjuangan Azulgrana untuk melaju ke partai puncak semakin berat. Usai menuding permainan bertahan The Blues sebagai penyebab kebuntuan, kini para pilar Barca mengkritik kepemimpinan wasit Wolfgang Stark (Jerman) yang memimpin pertandingan. "Saya hanya bisa menangis kepada Tuhan ketika wasit tidak memberikan kartu kepada mereka yang melakukan pelanggaran, sementara protes rekan kami Yaya Toure langsung diganjar kartu," keluh Xavi Hernandez seperti dikutip dari Goal. Data yang dikutip dari Soccernet menunjukkan Chelsea melakukan 20 kali pelanggaran sementara Barca "hanya" tujuh kali. Stark mengeluarkan masing-masing dua kartu kuning bagi kedua belah pihak. "Kami tidak bisa menerima wasit yang tidak mau meniupkan peluitnya ketika ada pelanggaran yang jelas-jelas terjadi, dan ketika lawan menjatuhkan dirinya sendiri. Saya pikir keputusan wasit menyerang kami," seru Yaya Toure. "Anda harus tanya langsung kepada wasit soal keputusan-keputusan kontroversialnya," timpal Samuel Eto'o.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tambahkan Komentarnya Disini Aja ....